Pererat Silaturahmi, Ormawa Uniska Adakan Buka Puasa Bersama dan Berbagi Takjil Kepada Masyarakat

Bertajuk “Ramadhan Baper” (Bawa Perubahan) Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad al-Banjari (MAB) mengadakan acara buka puasa bersama dan berbagi takjil dibeberapa titik Kota Banjarmasin. Acara ini bertujuan mempererat silaturahmi antar Ormawa, sekaligus memperingati 38 tahun berdirinya Uniska, hal ini dijelaskan Ketua Pelaksana Muhammad Wildan Nurrokhim pada Sabtu. (25/05)

“Tujuannya adalah menyelenggarakan acara tahunan sekaligus memperingati ulang tahun Uniska ke – 38 serta merangkul Ormawa terutama untuk mempererat silaturahmi. Dan untuk BEM Uniska semoga dapat membawa perubahan lebih baik lagi bagi kampus,” jelasnya.

Sebanyak 380 bungkus takjil yang dibagikan dibeberapa titik Kota Banjarmasin yaitu Bundaran Jukung Hasan Basri, Simpang Tiga Cemara Hasan Basri, depan SMK Negeri 4 Banjarmasin, serta di depan Uniska Banjarmasin. Dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama yang diisi dengan kultum di lapangan Uniska Banjarmasin.

Presiden Mahasiswa (Presma) Uniska Ghulam Reza, mengatakan acara buka puasa bersama ini berjalan lancar walaupun terdapat beberapa kendala.

“Alhamdulillah acara bukber kita pada kesempatan ini berjalan lancar walaupun ada kendala di cuaca, namun tidak meredupkan semangat kita untuk melaksanakannya,” ujarnya.

Ia juga berharap BEM Uniska dan semua Ormawa bisa lebih sering mengadakan acara, agar mempererat persatuan keluarga besar Ormawa Uniska.

Felinda dari Himpunan Mahasiwa Jurusan Bimbingan Konseling (HMJ BK) mengungkapkan, acara ini menginspirasi peserta dengan terobosan baru yang diluar ekspektasinya.

“Acara ini diluar ekspektasi karena terobosan baru dan alhamdulillah saya bisa mengikuti acara ini, cukup menginspirasi dengan peserta yang cukup banyak dan partisipasi dari pihak kampus juga pihak Ormawa,” ungkapnya.

Felinda juga berharap, acara ini dapat membawa perubahan dengan makin terikatnya silaturahmi.

kemahasiswaan Author

Leave a Reply

Your email address will not be published.